Tips Beli Hadiah Online

No Comments
Jika anda ingin beli hadiah online atau melalui internet banyak hal yang perlu diperhatikan. Mulai dari toko online atau situs yang menjual, harga yang ditawarkan, garansi yang diberikan serta yang lebih penting penipuan atau pun tidak.

Ya karena ini adalah dunia online, anda tentu belum tahu apakah toko online tersebut benar-benar menjual atau menipu. Untuk itu, tips aman membeli hadiah secara online yaitu belilah hadiah di toko online yang sudah terkenal dan juga sudah terpercaya. Di Indonesia sudah banyak sekali toko online yang terpercaya seperti Lazada, Zarola, Bhinneka dll.

Tetapi tidak semua toko-toko besar seperti diatas menjual apa yang anda cari bukan? Sehingga dalam mencari hadiah yang anda inginkan. Sering kali anda harus mengetikkan kata kunci di mesin pencari google dan akhirnya sampai di sebuah toko online. Dan ternyata di toko online tersebut menjual hadiah yang anda cari.

Nah bila anda mendapati hal tersebut, untuk membuktikan bahwa toko online tersebut memang benar-benar terkenal dan terpercaya maka anda dapat lihat dari kontaknya. Jika alamatnya jelas serta nomor juga dapat dihubungi maka tahap selanjutnya yaitu lihatlah fans pagenya. Rata-rata toko online memiliki fans page facebook.

Bila yang menyukai fans page dari toko online tersebut sudah banyak dan selalu berkomunikasi  baik mengupdate status maupun membagikan contoh-contoh barang yang dijual.

Maka tahap yang terakhir yaitu lihatlah alexa ranknya, apa itu? Alexa Rank yaitu rangking dari sebuah situs. Bila Alexa Rank di bawah 300.000 maka toko online tersebut cukup terkenal dan dapat dipercaya.

Tetapi bila alexa rank masih diatas 300.000 yaitu misal masih 800.000 maka toko tersebut belum dapat dikatakan terkenal dan terpercaya.

Tetapi dalam hal ini blog Info Ultah tidak mengatakan bahwa situs toko online yang tidak memiliki kriteria seperti diatas, itu tidak terpercaya. Mungkin toko online tersebut baru saja buka atau pengunjung masih sedikit. Sehingga kriteria toko online yang terkenal dan juga terpercaya belum dapat terpenuhi.

Ya semoga tips untuk membeli hadiah di toko online diatas dapat bermanfaat. Janganlah menilai sesuatu dari penampilannya saja, sebab penampilan belum tentu sama dengan aslinya.

Diberdayakan oleh Blogger.







back to top